Pemirsa setia blog GRC Hexacon yang budiman, kali ini kami ingin meng upload desain krawangan GRC yang bertema ukiran khas Tana Toraja, sebuah masyarakat suku yang terletak di daerah Sulawesi Selatan. Ukiran khas Toraja memiliki keunikan tersendiri yang sangat terkenal di Indonesia bahkan di manca negara. Berikut adalah contoh beberapa ukiran motif Toraja yang kami dapat dari browsing di internet :
|
contoh motif ukiran Toraja (sumber foto : internet) |
Ukiran Toraja merupakan satu seni ukir asli nusantara yang sarat filosofi dan makna yang harus kita lestarikan bersama. Ada 67 jenis ukiran Toraja dan disini kami membuat 7 desain krawangan GRC motif Toraja. Jika pemirsa ingin mengetahui lebih lengkap silahkan googling dengan keyword “makna ukiran toraja” dan insyaAllah ada banyak situs yang mengulas tuntas ukiran Toraja dengan keluhuran filosofinya.
|
foto rumah khas Toraja dengan berbagai ukirannya (sumber foto : internet) |
Sebenarnya desain krawangan GRC Toraja ini sudah selesai dibuat sejak awal januari 2016 kemarin, namun karena berbagai kesibukan di beberapa project baru kali ini bisa kami share disini. Berikut 7 desain krawangan GRC Toraja dari tim desain GRC Hexacon :
|
desain krawangan GRC motif Toraja 01 |
|
desain krawangan GRC motif Toraja 02 |
|
desain krawangan GRC motif Toraja 03 |
|
desain krawangan GRC motif Toraja 04 |
|
desain krawangan GRC motif Toraja 05 |
|
desain krawangan GRC motif Toraja 06 |
|
desain krawangan GRC motif Toraja 07 |
Krawangan GRC motif Toraja ini termasuk unik dan sangat cocok diaplikasikan pada bangunan bernuansa etnik seperti pada rumah, hotel, apartemen, restoran maupun bangunan lainnya sebagai fasade maupun sebagai ornamen pada sudut ruangan, sekat/divider room ataupun pada lobi hotel.
Dari beberapa motif ukiran Toraja di atas ternyata ada beberapa yang berminat dan berikut contoh sampel krawangan GRC motif Toraja yang sudah kami cetak :
|
sampel krawangan GRC motif Toraja |
Semoga dengan desain ini bisa menjadi partisipasi tim GRC Hexacon dalam turut melestarikan budaya nusantara khususnya ukiran khas Toraja. Jika ada pemirsa yang berminat bisa langsung menghubungi mas Rizal melalui telp/sms/WA di 082257376999.
Terimakasih.